PASAR RAYA SALATIGA DI AWAL MUHARRAM
SALATIGA, CAPING- (Sabtu, 25/10/2014). Pasar Raya I merupakan salah satu pasar yang terletak di Salatiga. Pasar ini sudah sangat terkenal sampai di beberapa kota besar di Indonesia. Hal ini di sebabkan karena Salatiga sendiri merupakan kota transit yang ada di antara jalur Solo-Semarang.
Ini menjadikan Pasar Raya I sebagai rujukan untuk memenuhi kebutuhan para pengunjung selama berada di Salatiga. Walaupun demikian, Pasar Raya tetap masih banyak yang menjual barang dagangan lokal. Dalam arti, walaupun sebagai pasar cukup besar, sebagian tidak langsung mengisi barang dagangannya dengan barang import, tetapi tetap memperhatikan barang lokal. Misalnya buah-buahan dan sembako yang dijual di pasar ini, tidak semuanya import dari luar.
Kegiatan perekonomian yang ada di pasar ini cukup tinggi, karena pembeli yang cukup ramai dari berbagai wilayah. Walaupun terkadang ada suatu kegiatan masyarakat maupun pemerintah yang terkadang sedikit merubah roda perekonomian pasar selama beberapa saat. Misalnya, Perayaan tahun baru Muharram (Sabtu, 25/10) yang juga diselerenggakan di kota Salatiga. “Menyangkut perayaan tahun baru 1 Muharram, pengunjung ataupun pengemudi kendaraan yang lalu lalang di pasar semakin meningkat. Orang-orang lebih memilih melihat dan menghadiri perayaan dan hanya lalu lalang di jalan sekitar pasar.”Tutur Eddy W selaku polisi Polsek Pasar Raya. “Pembeli lebih memilih menonton perayaan atau karnaval dibanding dengan belanja di pasar.” Imbuhan dari seorang penjual sembako.
Ini juga di rasakan oleh para penjual lainnya yang ada di pasar. Rata-rata mereka merasakan pembeli yang tidak seperti biasa. Walaupun dilihat dari kondisi perdagangannya, cenderung stabil. Dibuktikan dengan barang dagangan yang tidak mengalami kenaikan maupun penurunan harga, dibandingkan dengan hari-hari sebelumnya. Tidak ada penjual yang melakukan pengurangan barang dagangannya. Mereka tetap menjual dengan kuota barang dagangan yang normal, dan mereka tetap berjualan seperti biasa. (MA,RI,EU,AS,MS)
0 komentar :
Posting Komentar