Tips Mengurangi / Menghindari Radiasi Ponsel


  1.  Batasi lama penggunaan HP Anda atau penggunaan telepon tanpa kabel lainnya.
  2. Gunakan headset dengan kabel untuk mengurangi efek radiasi HP karena menjauhkan HP dari kepala Anda. Hindarilah penggunaan bluetooth.
  3. Kurangi diri Anda terkena paparan langsung dari area transmisi WiFi (Hotspot Area). Cari tahu dimana lokasi WiFi dan usahakan untuk menjauh darinya.
  4. Jika Anda memiliki telepon kabel, jangan memakai yang melebihi 900 MHz, karena telepon kabel Gigaherts akan terus menerus memancarkan gelombang radio tinggi 24/7.
  5. Gunakan speakerphone daripada langsung mendekatkan HP ke telinga Anda. Ini membantu untuk menjauhkan efek radiasi langsung antara otak dengan HP.
  6. Batasi penggunaan HP di dalam gedung karena HP akan memancarkan lebih banyak gelombang di dalam gedung dibandingkan di luar.
  7. Pakai HP pada saat bar transmisi atau penerimaan signal baik. Ketika transmisi jelek, HP Anda akan bekerja lebih keras untuk menangkap transmisi dengan jelas.
  8. Berhati-hatilah dalam meletakkan HP Anda, karena radiasi berefek didekat ia memancar.
  9. Jangan memakai HP ketika hamil dan jangan ijinkan anak Anda memakainya.


Terimakasih. (EU)

Diolah dari berbagai sumber
SHARE
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar :

Posting Komentar