Tugu Tani Pancoran, Jakarta |
Setiap orang memiliki pahlawan masing-masing dan tentu tidak harus sama antara satu orang dengan orang lain. Tetapi definisi pahlawan adalah orang yang menonjol karena keberaniannya dan pengorbanannya dalam membela kebenaran, atau pejuang yang gagah berani. Setidaknya demikianlah makna pahlawan dalam kamus besar bahasa Indonesia. Dalam sebuah artikel di wikipedia disebutkan bahwa pahlawan adalah berasal dari kata phala-wan yang berarti orang yang dari dirinya menghasilkan buah (phala) yang berkualitas bagi bangsa, negara, dan agama. Berarti pahlawan adalah orang yang berjasa.
oleh : mujab
Ada banyak orang yang berjasa bagi bangsa negara dan agama di negeri ini. Diantaranya ada yang namanya ditetapkan sebagai pahlawan oleh presiden. Ada yang menjadi pahlawan nasional, pahlawan kemerdekaan, pahlawan tanpa tanda jasa, pahlawan revolusi atau sebutan lainnya. Kemudian diantara para pahlawan itu diabadikan menjadi nama jalan, nama gedung, nama bangunan, nama yayasan dan lain sebagainya. Adakah diantara nama pahlawan yang dikenal itu benar-benar sebagai pahlawan anda?
Asal mula pahlawan
Pahlawan bangsa lahir dari dalam sebuah bangsa itu sendiri. Mereka lahir karena perjuangan mereka, karena keberanian mereka dan karena pengorbanan mereka. Pahlawan sesungguhnya tidak dibatasi oleh nama besar dan juga ketetapan presiden. Pahlawan, jika melihat definisi di atas adalah setiap orang yang berjasa, mau dan rela berkorban untuk kepentingan sesama, dan berani berjuang dengan gagah berani, dia layak disebut pahlawan. Dengan kata lain setiap orang sesungguhnya berhak untuk menjadi pahlawan.
Contoh paling jelas dari definisi di atas adalah petani dan guru. Petani di Indonesia bekerja dari pagi hingga sore menghabiskan waktu, tenaga, pikiran dan sebagian besar hidupnya untuk menyediakan bahan pangan bagi seluruh bangsa ini. Tidak ada petani maka tidak ada pangan di meja anda. Demikian pula guru, karena pengabdiannya guru dianggap sebagai pahlawan tanpa tanda jasa karena kerja kerasnya maka anak didik menjadi tahu dan mengerti akan ilmu, pengetahuan, cara menyelesaikan persoalan dan kehidupan itu sendiri.
Contoh lainnya adalah Nelayan. Keberaniannya dan kegigihannya bekerja di laut, meninggalkan anak dan istri di rumah, menghabiskan waktu dan hari-harinya di laut untuk menangkap ikan, menyebabkan nelayan layak di sebut pahlawan. Hal yang sama berlaku untuk orang-orang di sana yang bekerja keras, berjuang dengan gagah berani, menghasilkan phala yang bermanfaat bagi dirinya, orang di sekelilingnya dan bangsa ini.
Contoh tak kalah penting adalah para pihak yang dengan penuh keberanian, gagah berani, tidak takut resiko, memberantas korupsi. Termasuk mereka yang memberantas korupsi di sini adalah yang berada di lembaga pemberantasan korupsi atau KPK. Mereka berani menangkap orang-orang besar, memiliki jabatan tinggi dan memiliki pengaruh besar. Seorang jendral polisi aktif ditangkap, seorang menteri di tangkap, tentu membutuhkan keberanian dan kerja keras. Hasilnya tentu bisa dinikmati bangsa ini, yaitu berkurangnya koruptor yang menggerogoti uang negara.
Apakah pahlawan harus berjasa besar?
Tidak ada keharusan seorang pahlawan itu berjasa besar, melakukan kerja-kerja besar, dikenal di seluruh Indonesia dan namanya dihafalkan siswa SD karena ada dalam test. Pahlawan bisa dimulai dari pekerjaan kecil, simpel dan mungkin juga dikerjakan oleh orang lain. Tetapi bagi seorang pahlawan pekerjaan yang dilakukan dengan keberanian, rela berkorban, dan menghasilkan jasa bagi bangsa ini, tentu dia layak disebut pahlawan.
Di jalan misalnya, anda mengelola sampah anda dengan tidak membuang sampah sembarangan, itu merupakan tindakan seorang pahlawan. Anda berpikir itu pekerjaan simpel, tidak butuh keberanian, dan remeh. Tetapi kalau ternyata masih ada tukang sapu jalanan yang sampahnya bukan berasal dari dedaunan tumbuhan berarti masih banyak orang yang nyampah sembarangan. Maka anda berarti sudah berani untuk mengelola sampah anda sendiri setiap hari, berani berjanji untuk tidak buang sampah sembarngan sepanjang anda hidup, maka anda adalah pahlawan kebersihan.
Atau anda berusaha berpikir keras, melakukan penelitian, mendampingi masyarakat tani, mendengarkan keluh kesah mereka, mencoba memahami jalan berpikir mereka untuk kemudian diajak berjuang bersama mengatasi persoalan yang membelengu petani-petani tersebut sehingga para petani mendapatkan pencerahan dari usaha mereka sendiri. Tidak lupa anda rela meluangkan proses tadi, capaiannya, hasil yang di raih, hambatan yang dihadapi, dan mimpi-mimpi yang belum bisa di raih, maka anda sebenarnya layak disebut pahlawan. Atau kalau anda sebagai seorang petani dan ada orang lain yang melakukan hal tersebut untuk anda maka merekalah pahlawan anda. Selamat hari pahlawan/jb
gambar:http://sadli-future.blogspot.com/2012/11/tugu-tani-patung-pahlawan-menteng.html
0 komentar :
Posting Komentar