Peta Kabinet Kerja. klik gambar untuk memperbesar |
oleh: mujab
Kabinet Jokowi-JK sudah mulai bekerja untuk membantu Presiden menjalankan mandat dari rakyat. Kabinet disusun dan ditetapkan Jokowi dan JK dibantu orang-orang di sekelilingnya yang biasa disebut tim transisi. Komposisi menteri dalam kabinet diyakini berpengaruh pada cara, proses dan hasil kerja dari kabinet ini. Tentu peran presiden dan wakil presiden sangat penting baik dari memilih, mengkoordinasikan dan mengkonsolidasikan para menterinya untuk bekerja keras.
Para menteri ini berasal dari berbagai latar belakang. Mulai dari akademisi, profesional, politisi/anggota legislatif terpilih hingga pengurus partai. Anggota kabinet ini juga berasal dari berbagai daerah di Indonesia, mulai dari sumatera hingga papua. Gaya para menteri juga beragam. Ada yang santun, ada yang formal, ada yang santai ada juga yang nyentrik.
Pada saat pengumuman kabinet, 26 Oktober 2014 lalu, Jokowi menjelaskan alasan dan landasan mengapa orang-orang ini dipilih sebagai anggota kabinetnya. Ada yang karena pengalamannya, karena keahliannya, karena keberaniannya hingga karena kegilaannya.
Ada empat menko yaitu Menko Kemaritiman, Menko Perekonomian, Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan serta Menko Polhukan. Menko Kemaritiman mengkoordinasikan Menteri Kemaritiman : Menteri perhubungan, Menteri ESDM, Menteri Pariwisata dan Menteri Kelautan dan perikanan.
Menko Perekonomian: ketenaga kerjaan, pekerjaan umum dan perumahan rakyat, kehutanan dan LH, pertanian, perdagangan, perindustrian, koperasi dan UKM, keuangan, agraria dan tata ruang, BUMN.
Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan mengkoordinasikan: Menteri pemuda olah raga, Menteri pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak, Menteri Desa, Pembangunan daerah tertinggal dan Transmigrasi, Menteri pendidikan dasar dan menengah, Menteri Ristek dan Pendidikan Tinggi, Menteri Sosial, Menteri Agama, dan Menteri Kesehatan.
Menko Polhukam mengkoordinasikan : Menteri pemberdayaan aparatur negara, Menteri Kominfo, Menteri Hukum dan HAM, Menteri Pertahanan, Mendagri, dan Menteri luar negeri.
Yang jelas semua kabinet ini berasal dari partai pendukung Jokowi untuk para menteri dari partai-partai. Sebagaimana diketahui Jokowi didukung oleh sejumlah partai yang tergabung dalam koalisi merah putih. Kemudian disatukan dalam kabinet kerja. Mottonya adalah kerja, kerja, kerja dan kerja. /jb
Gambar: selasardotcom
Gambar: selasardotcom
0 komentar :
Posting Komentar